Home » , , , » Perguruan Pencak SIlat Padjajaran Brebes, Kaya Prestasi minim Perhatian

Perguruan Pencak SIlat Padjajaran Brebes, Kaya Prestasi minim Perhatian

Written By Unknown on Jumat, 26 Juni 2015 | 19.35

Perguruan Silat Padjajaran
KETANGGUNGAN, Celotehketanggungan.com- Prestasinya sangat membanggakan, bisa mengharumkan nama daerah Brebes, namun sayang minim perhatian dari Pemerintah Kabupaten, itulah kondisi yang terjadi pada atlet Pencak Silat Padjajaran Nasional  Cabang Brebes yang berada di Ketanggungan. 

Sedikitnya ada sepuluh perguruan pencak silat di Kabupaten Brebes yang bernasib sama dengan perguruan yang ia bina. Perguruan itu pun juga jarang sekali mendapatkan perhatian dari pemerintah, untuk kancah persilatan, putera-puteri kami sudah banyak yang dapat meraih medali, mulai dari medali emas hingga perunggu, ditingkat Kabupaten maupun Karesidenan Pekalongan, sayangnya minim perhatian dari Pemkab” ujar Nanang Pribadi kepada celotehketanggungan.com, Jumat (26/6).

Perguruan Pencak Silat Padjajaran ini sudah berdiri sejak 1978 di Brebes dan berpindah cabang ke Ketanggungan Tahun 2010, sekarang beralamat di Rt 02/01 Desa Ketanggungan Kecamatan Ketanggungan Kabupaten Brebes. Faktor keterbatasan anggaran sehingga peralatan sementara ini masih apa adanya. " Dukungan pemkab yang nyata kami harapkan seperti Body Protector, Matras, Toya, samsak dan lainnya sangat dibutuhkan, " imbuhnya. 

Ada Empat aspek yang dikembangkan di Perguruan Pencak Silat Padjajaran Nasional yaitu Beladiri, Olah raga prestasi,  Seni Budaya (gendang pencak seni tradisional) dan Mental Spiritual. Pada umumnya perguruan pencak silat lainnya tidak menerapkan aspek seni budaya, selain perguruan pencak silat Padjajaran.

Salah satu prestasi yang pernah diraih yakni, 1). Menjadi Juara Umum di KEJURKAB Pencak Silat Kabupaten Brebes Tahun 2012, 2). PRA PORPROF  di Banyumas, Tahun 2012. Meloloskan 6 Atlet  ke PORPROF JATENG, 3). KEJURKAB Pencak Silat Kab BREBES Tahun 2014, 4) Menjadi Juara Umum di POPDA Kabupaten Brebes, Tahun 2015, 5) KEJURNAS  Piala Rektor UPS Tegal  Tahun 2015. Ke depan Perguruan Pencak Silat Padjajaran sedang mempersiapkan atlet-atletnya untuk bertanding di POPDA PROF JATENG di Semarang, pada tanggal  03 Agustus 2015 dan PORWIL Kedulongmas di Magelang, pada tanggal 21-24 Agustus 2015. ( Faedhul Hasan editor BU )

0 komentar :

Posting Komentar