Home » , , , » Ribuan Warga Hadir di Acara Ketanggungan Bersholawat

Ribuan Warga Hadir di Acara Ketanggungan Bersholawat

Written By Unknown on Jumat, 01 Januari 2016 | 19.30

Pengajian Tahun Baru Ketanggungan Bersholawat
Celotehketanggungan.com, Ketanggungan - Alunan sholawat bergema di terminal ketanggungan di malam pergantian tahun baru masehi. Ribuan warga Ketanggungan dan sekitarnya memadati acara tersebut. Kamis (31/12)

Dalam sambutannya, Kepala Desa Dukuhturi Arfan Darojat mengucapkan terima kasih kepada warga masyarakat Ketanggungan dan sekitarnya. 

" Mudah-mudahan berkat  sholawat pulang dari sini dikabulkan semua hajatnya," ungkapnya.
Selanjutnya Al habib Toha Bin Yahya dari Solo menerangkan tentang 3 perkara yang menjamin manusia masuk surga tanpa dihisab, yang pertama adalah orang yang cinta dengan Rasul, karena orang yang cinta kepada Rasul akan mendapatkan syafaatnya di akhirat, yang ke dua orang yang banyak bersholawat, orang yang lisannya suka bersholawat akan dimudahkan oleh Allah SWT melewati sirotol mustakim, semua dosanya akan diampuni dan mati dalam keadaan khusnul khotimah dan yang ke tiga yakni orang yang cinta Ahlul bait Nabi seperti cinta kepada para habaib.

Salah seorang pengunjung pengajian, Solikhin (42) menuturkan terminal ketanggungan yang minim penerangan kerap dijadikan tempat berkumpulnya muda-mudi untuk hal-hal yang negatif, tapi dengan adanya pengajian di terminal ini, hal-hal yang yang negatif itu bisa minimalisir, ia berharap semoga acara  pengajian memperingati pergantian Tahun, rutin diagendakan oleh pemerintah Desa dan para pemuda Ketanggungan.   

Tepat pada pukul 00.00 AM, yang menandakan awal pergantian tahun, para pengunjung melakukan Mahalul qiam atau berdiri untuk bermunajat, berdoa dan bersholawat dan pengajian tersebut diakhiri dengan menyanyikan lagi Indonesia Raya. ( Faedhul Hasan)

0 komentar :

Posting Komentar