Home » , » Pawai Obor Meriahkan Peletakan Mustaka Masjid Baros

Pawai Obor Meriahkan Peletakan Mustaka Masjid Baros

Written By Unknown on Minggu, 05 Juli 2015 | 19.35

Baros, Celoteh Ketanggungan – Minggu malam tadi (05/07) suasana Desa Baros lain dari

biasanya. Cakrawala desa tampak terang benderang dengan hiasan ratusan obor yang menyala berkobar diterpa hembusan angin. Tidak kurang dari dua ribu orang menampakkan wajah gembira. Ya, malam itu Pengurus Masjid Jami Darussalam Desa Baros mengadakan acara peringatan Nuzulul Quran sekaligus peletakan mustaka Lafadz Jallallah ke puncak kubah Masjid. Kegiatan yang digagas pengurus masjid ini memang sudah dirancang sebelum puasa yang merupakan kegiatan pertama kali yang diadakan di desa Baros. Awalnya peletakan mustaka akan dilakukan sebelum awal Ramadhan, namun kemudian digeser ke bulan Ramadhan sekaligus memperingati Nuzulul Quran.
Menurut Ketua DKM Masjid Jami Darussalam, Hamim Basori, kegiatan ini juga untuk memberikan hiburan kepada masyarakat setelah pada siang harinya masyarakat berbondong-bondong memberikan infaq kepada pengurus masjid yang sedang melaksanakan pembangunan masjid secara total.
“Ya, biar masyarakat merasa senang dengan kegiatan ini. Tadi siang masyarakat telah memberikan jariyah melalui kegiatan kondangan massal untuk pembangunan masjid. Sebagai bentuk apresiasi dan terima kasih kepada masyarakat, kami adakan kegiatan pawai obor ini. Awalnya, kami merasa pesimis, jangan-jangan pawai ini kurang diminati oleh masyarakat. Namun, Alhamdulillah, ternyata masyarakat betul-betul antusias.” Ujar Hamim yang didampingi ketua Panitia Pembangunan Masjid, Abdul Munif.
Memang, menurut pantauan Celoteh Ketanggungan, kesibukan persiapan pawai obor ini sudah terasa sejak pagi. Puluhan orang bekerja sama membuat obor yang jumlahnya hampir seribu buah obor. Kesibukan juga terlihat karena banyaknya masyarakat yang berbondong-bondong kondangan jariyah.
Pawai obor ini dilaksanakan setelah sholat tarawih yang diikuti oleh seluruh lapisan masyarakat mulai dari pemerintah desa, ustadz, jamiyah putra, jamiyah putri, Fatayat, anak-anak dari Desa Baros, bahkan diikuti pula oleh masyarakat desa sekitar. Pawai obor ini diramaikan pula oleh grup Calung Banyumasan, lima grup rebana desa Baros, dan komunitas obrog Baros.
Acara terasa menjadi khidmat ketika mustaka Lafadz Jallalah diarak dengan iringan shalawat dan kumandang adzan untuk diletakkan di atas puncak kubah masjid. Tidak urung banyak pengunjung yang meneteskan air mata karena merasa haru.
“Subhanallah, hati saya merasa bergetar ketika mustaka itu diangkat ke atas kubah dengan iringan adzan, nggak terasa air mata saya menetes.” Kata Abdillah, salah satu pengunjung.

Kegiatan ini berjalan hingga pukul 23.00 WIB. Dan di akhir acara, panitia menghitung hasil kondangan infaq dari masyarakat, dan dari hasil penghitungan ternyata kondangan infaq itu berhasil mengumpulkan dana lebih dari 20 juta rupiah. Kegiatan ditutup dengan acara makan bersama yang diikuti oleh masyarakat. (Slamet DH)

2 komentar :

  1. Muuuuuantap....hidup baros hidup masjid baros....tingkatkan gerakanya majukan kehidupanya perbaiki kualitasnya.....trmkash

    BalasHapus
  2. Muuuuuantap....hidup baros hidup masjid baros....tingkatkan gerakanya majukan kehidupanya perbaiki kualitasnya.....trmkash

    BalasHapus