Home » , , , » Warga Ketanggungan adakan Khaul Kyai Masykur Ma’ruf

Warga Ketanggungan adakan Khaul Kyai Masykur Ma’ruf

Written By Unknown on Kamis, 02 Juli 2015 | 17.35



KETANGGUNGAN, (celotehketanggungan.com)-  Musholla Kwalian Ketanggungan, Kecamatan Ketanggungan mengadakan kegiatan peringatan Haul KH. Masykur Ma’ruf. Sebanyak 300 jamaah hadir dalam acara tersebut. Bertempat di halaman musholla, tampak khusyu dan khidmat acaranya. Narasumber Al Habib SHoleh Bin Ali Al Habsyi dari Tegal, Selasa, (30/06) kemarin. 

Khaul Almarhum KH. Masykur Ma'ruf Ketanggungan
Acara dimulai setelah shalat taraweh,  warga mulai berdatangan untuk mengunjungi pengajian tersebut. Kegiatan ini bertujuan untuk mengingat jasa-jasa beliau yang begitu besar, terutama para santri-santrinya membuat acara memperingati hari wafatnya beliau yaitu dengan tahlil masal dan pengajian umum,  Alqur’an dikhatamkan oleh para santrinya sebanyak 152 kali untuk dihadiahkan kepada beliau.

Dalam tausiahnya Al Habib Sholeh bin Ali Al Habsyi mengatakan walaupun kyai Masykur Ma’ruf telah tiada tapi Insyallah amalnya masih mengalir, karena ilmunya bermanfaat, sebagaimana hadits Nabi Muhammad SAW. “ Ada 3 amalan yang tidak terputus amalnya yaitu shodakoh jariyah, ilmu yang bermanfaat dan anak sholeh yang mendoakan kedua orangtuanya,” tuturnya.  

Beliau yang juga sebagai pengasuh pondok pesantren Ribat Nurul Hidayah, Tegal  memberikan nasehat agar kaum muslimin berbakti kepada orang tua dan  memakan makanan yang halal agar mati dalam keadaan khusnul khotimah.

Dalam pengajian ini dihadiri oleh Kepala Desa Ketanggungan Bapak Sopani dan para tokoh agama dan juga menampilkan Hadroh Al Hidayah dari siswa-siswi SMA 1 Ketanggungan, yang menghibur para jamaah dengan sholawatan. ( Faedhul Hasan editor BU )

0 komentar :

Posting Komentar